Membersihkan Perhiasan Emas, Ini 5 Cara Tepat Agar Berkilau

mencuci Perhiasan emas

TokoMasJawa.Com – Perhiasan emas yang terlihat kusam, kotor dan tidak berkilau lagi kadang membuat mood penggunanya tidak bagus. Apalagi menggunakan perhiasan juga dapat mempengaruhi penampilan. Pemakaian dalam jangka panjang dapat membuat perhiasan kamu kotor. Pastinya Sobat Jawa mau kan kalau perhiasannya bisa selalu berkilau? Tenang, JaMin akan kasih tips untuk membersihkan perhiasan emas menggunakan bahan-bahan yang tepat. Simak yaa~

Cara Membersihkan Perhiasan Emas

Beberapa cara ini juga bukan suatu hal yang sulit, kamu bisa melakukannya sendiri atau dibawa ke toko emas. Sobat Jawa juga bisa membawa perhiasannya ke Toko Mas Jawa untuk dibersihkan agar berkilau kembali. Lalu apa aja sih cairan dan alat yang bisa dipakai untuk membersihkan perhiasan?

1. Menggunakan Pinset

Pinset untuk membersihkan perhiasan emas

Pinset merupakan sebuah alat yang terbuat dari besi atau stainless steel yang bisa digunakan untuk membersihkan perhiasan karena bentuknya yang pipih dan tipis. Pinset dipakai untuk mengambil kotoran yang terselip di perhiasan. Biasanya perhiasan yang memiliki batu permata atau motif yang rumit yang harus memakai alat untuk membersihkannya. Membersihkan perhiasan dengan pinset harus dilakukan dengan hati-hati dan butuh kejelian yang tinggi. Selain pinset, Sobat Jawa juga bisa menggunakan alat lain yang tipis agar bisa membersihkan kotoran-kotoran yang terselip di cincin, liontin, gelang dan perhiasan lainnya.

2. Menggunakan Sabun Cuci Piring

membersihkan perhiasan emas

Sabun cuci piring dapat membersihkan perhiasan juga di samping kegunaannya untuk membersihkan piring dan gelas. Sabun ini cukup ampuh untuk menghilangan debu dan noda membandel. Cara membersihkan perhiasan menggunakan cairan ini cukup mudah yaitu dengan cara mencampur air hangat dengan sabun cuci piring. Rendam perhiasan ke dalam cairan ini selama beberapa saat. Saran JaMin jangan gunakan air terlalu panas karena dapat membuat permukaan emas rusak.

3. Menggunakan Cairan Alkohol

Cairan alkohol berfungsi untuk menghilangkan noda yang menempel pada perhiasan. Namun, penggunaan cairan ini harus hati-hati karena jika bahan perhiasan tidak full emas akan membuat perhiasan rusak. Tetapi jika perhiasan Sobat Jawa terbuat dari emas semua bisa dicelupkan langsung ke dalam cairan alkohol selama beberapa menit, lalu angkat dan dibersihkan menggunakan kain. Sobat Jawa bisa menggunakan kapas atau cotton bud yang dituang alkohol untuk membersihkannya.

Baca Juga: https://tokomasjawa.com/jurus-jitu-merawat-perhiasan-biar-tetap-awet-dan-bagus/

4. Menggunakan Cairan Ammonia

Ammonia

Sobat Jawa dapat menggunakan cairan ammonia yang bisa membersihkan emas agar dapat berkilau. Kamu bisa mencampur ammonia dengan air suhu normal dan mencelupkan perhiasan ke dalam cairan ini selama beberapa menit. Gunakan pinset atau alat lain untuk mengambil perhiasan. Bilas menggunakan air bersih dan lap menggunakan kain. Jauhkan cairan ini dari jangkauan anak-anak karena termasuk ke dalam cairan yang berbahaya.

5. Menggunakan Baking Soda dan Cuka

 membersihkan perhiasan emas

Sobat Jawa bisa menggunakan baking soda atau cuka untuk membersihkan perhiasan kamu. Menggunakan bahan ini sangat mudah dan tidak berbahaya. Cara membersihkan emas menggunakan bahan ini juga hampir sama dengan cara sebelumnya yaitu dengan mencapur ke dalam air hangat. Kemudian masukkan perhiasan emas ke dalam larutan baking soda atau cuka. Ambil dan bersihkan emas menggunakan kain. Setelah itu kamu bisa melihat hasil akhir dari perhiasan kamu yang kembali berkilau.

Kamu bisa melakukan cara di atas dengan mudah di rumah. Kalau kamu merasa ragu untuk membersihkan perhiasan sendiri, tenang aja kamu bisa bawa ke Toko Mas Jawa langsung.

Jewellry Sparkler Cleaner

JaMin mau kasih informasi juga kalau selain datang ke offline store untuk membersihkan perhiasan, Sobat Jawa juga bisa lho membeli produk kita yaitu Jewellry Sparkler Cleaner. Cairan pembersih dari kami bisa mengangkat semua kotoran dan noda yang menempel di perhiasan emas kamu. Perhiasan kamu akan selalu berkilau jika menggunakan produk ini. Tunggu apalagi? Yuk order sekarang di toko online kami. Jangan lupa selalu bersihkan perhiasan kamu ya Sobat Jawa~

Sumber: http://bola.com

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:

Admin Toko Mas Jawa
Telepon 0811-2683-542, tokomasjawa.com
Instagram @tokomasjawaofficial
TikTok @tokomasjawaofficial

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *