Dilansir dari Kompas.com, Zhacary Elliot, jewelry specialist mengatakan bahwa platinum merupakan pilihan yang tepat jika kamu mencari cincin dengan batu mulia utama, seperti berlian.
“Platinum merupakan pilihan yang tepat dan akan mampu menahan batu mulia pada tempatnya dengan aman seumur hidup,” ungkapnya pada Brides.
Baca Juga: Kotak Cincin Unik, Bikin Cincinmu Makin Istimewa
2. Paladium
Paladium memang logam yang kurang umum digunakan untuk cincin kawin pria.
Salah satu penyebabnya adalah langkanya Paladium serta 15x lebih langka daripada platinum.
Kemudian kebutuha paladium juga meningkat karena digunakan sebagai konverter katalitik pada mobil.
Hal itu membuat paladium menjadi salah satu pilihan logam termahal untuk cincin kawin.
Baca Juga: Cincin Kawin Mending di Tangan Kanan atau Kiri?