Tampil Modis Dengan Stacking Jewelry, Ini Tipsnya!

TokoMasJawa.Com – Masih ramai di kalangan Generasi Z tentang tren stacking jewelry yang bisa membuat penampilan semakin cantik. Tren ini sendiri merupakan cara seseorang untuk melakukan kombinasi perhiasan yang dimiliki agar tidak terlihat terlalu polos dan kosong. Mereka biasanya melakukan stacking dengan menggunakan perhiasan emas seperti kalung, cincin, gelang, anting biasa maupun anting tindik. Sobat Jawa bisa untuk mulai mix and match perhiasan dengan look outfit-mu agar semakin menawan lagi. Bagi yang masih bingung bagaimana caranya stacking perhiasan yang benar, kamu bisa simak artikel ini sampai akhir yaa~

Baca Juga: https://tokomasjawa.com/mimpi-dapat-emas-akankah-mendapatkan-rezeki/

Tips Stacking Jewelry Untuk Tampil Modis

1. Gunakan outfit simple


Sobat Jawa dapat menggunakan outfit look yang sederhana namun tetap menarik. Hal ini dikarenakan kamu akan melakukan stacking beberapa perhiasan sehingga jangan menggunakan pakaian yang terlalu mencolok agar penampilan kamu semakin elegan dan fokus utama berada di perhiasan yang kamu pakai.

2. Sesuaikan jumlah perhiasan


Dalam melakukan stacking, kamu harus memperhatikan jumlah perhiasan yang akan kamu gunakan. JaMin sarankan gunakan jumlah yang tidak terlalu banyak maupun terlalu sedikit. Biarkan tetap ada satu jari kosong untuk menyeimbangkan penampilan. Lalu, jika menggunakan kalung juga akan lebih bagus dengan perpaduan 2-3 jenis kalung. Pilihlah jenis perhiasan yang berbeda-beda agar tidak terlihat “norak” jika menggunakan model yang sama semua.

3. Padukan perhiasan dengan ukuran berbeda


Selain memilih model atau tipe yang berbeda, kamu juga harus memperhatikan ukuran perhiasan yang akan kamu gunakan. Perbedaan ukuran ini bisa membuat penampilan Sobat Jawa semakin chic dan menarik. Contoh kombinasi yang bisa kamu lakukan untuk stacking adalah menggunakan kalung panjang dan kalung pendek (choker). Selain itu, kamu bisa mengenakan cincin statement dengan model besar, lalu dikombinasikan dengan cincin tipis seperti wavy ring atau cincin polos lainnya.

4. Pilih perhiasan yang sesuai dengan bentuk leher


Agar penampilan Sobat Jawa semakin menarik lagi, kamu harus memperhatikan bentuk leher untuk menyesuaikan perhiasan yang akan digunakan. Jangan sampai memilih perhiasan yang tidak fleksibel dengan bentuk leher kamu. Sebelum memakai perhiasan kamu harus mengenali diri kamu sendiri dulu ya untuk menentukan bentuk perhiasan apa saja yang cocok pada diri kamu. Selamat mencoba~

Baca Juga: https://tokomasjawa.com/ukuran-cincin-wanita-sesuai-berat-bada/

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:

Admin Toko Mas Jawa
Telepon 0811-2683-542, tokomasjawa.com
Instagram @tokomasjawaofficial
TikTok @tokomasjawaofficial

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *